News

Komunitas Masyarakat Papua Jakarta Gelar Aksi Damai, Dukung Percepatan Pelaksanaan DOB

×

Komunitas Masyarakat Papua Jakarta Gelar Aksi Damai, Dukung Percepatan Pelaksanaan DOB

Sebarkan artikel ini

Jakarta – Komunitas Masyarakat Papua Jakarta (KOMPAJA) menggelar aksi damai di Patung Kuda Indosat, Jakarta Pusat, Selasa (10/5/2022).

Mereka menyatakan mendukung Pemerintah dalam pembentukan daerah otonomi baru (DOB).

Pakai Hosting Terbaik dan Harga Terjangkau
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

“Aksi turun ke jalan ini merupakan bentuk dukungan kami kepada pemerintah dalam hal Daerah Otonomi Baru,” tegas Koordinator Aksi Auri.

Sebagai bentuk dukungannya, massa asal Papua itu juga membentangkan spanduk bertuliskan “Komunitas Masyarakat Papua Jakarta mendukung Pemekaran Daerah Otonomi Baru di Papua untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat asli Papua”

dan “Mendesak Pemerintah untuk mempercepat pelaksanaan DOB di Papua”.

Auri berharap semua pihak diharapkan mendukung dan menerima rencana ini.

“Menjadi harga mati mendukung DOB menuju Papua damai, aman, dan sejahtera,” pungkasnya.